Buka Puasa Dimana?
Ramadhan ini buka puasa kembali menjadi bagian keseharian satu bulan penuh. Suara beduk pun bertalu-talu, mengiringi waktu berbuka.
Kalau sudah bicara buka puasa saat ngabuburit, dorongan untuk menikmati makanan terasa lebih besar. Buka puasa dimana ya? Di rumah, restoran (resto), kedai makan, café, atau di hotel?
Apa pun pilihannya, mungkin beberapa tip ini dapat membantu acara buka puasa kamu dan keluarga makin dipenuhi syukur dan pujian pada Yang Maha mulia, Allah,pencipta langit dan bumi serta segala isinya.
Berbuka di rumah:
- Coba deh susun menu mingguan untuk buka puasa.
- Menu mingguan ini bisa dibuat 4x minggu, untuk selama Ramadhan.
- Padu padankan pilihan menu dengan kebiasaan makan keluarga mu sehari-hari dan kebiasaan buka puasa Ramadhan keluargamu sebelumnya.
- Menyusun menu ini akan membantu kamu lebih hemat uang belanja dan hemat energi.
- Susunan menu dapat membantu kamu juga untuk menyiapkan kebutuhan bumbu ulek yang diperlukan per minggu bahkan sepuluh harian. Simpan bumbu ulek dalam freezer lengkap dengan keterangan nama dan tanggal pembuatannya.
- Bahkan dengan susunan menu ini, kamu dapat ada membuat makanan dalam keadaan ¾ matang, ½ matang bahkan matang. Semuanya dapat disimpan dalam freezer. Jangan lupa berikan tanggal dan nama makanan tersebut.
- Siapkan lauk kering favorit kamu dan keluarga. Simpan dalam stoples, ini dapat digunakan ketika waktu dan kondisi mepet.
Berbuka di resto:
- Jangan laper mata, tetap gunakan akal sehat.
- Sebelum tentukan resto dan sejenis, update info mu soal penawaran khusus hidangan pada bulan puasa dari berbagai resto, café, atau hotel, soalnya banyak sekali tawaran buka puasa bersama menyambut bulan Ramadhan.
- Susun tawaran-tawaran makan tersebut dalam perminggu, sehingga kamu tahu seberapa besar pengeluaran yang akan kamu siapkan perminggu jika buka puasa di luar rumah.
- Pesanbeberapa jam sebelum tiba waktu buka puasa pada resto pilihanmu lengkap dengan menu berbukanya. Katakan waktu ketibaanmu.
Baik buka puasa di rumah atau di resto, sebelum bersantap, bersyukur untuk kasih-ALLAH. Selamat berbuka puasa