Ayam Bakar Taliwang

  • Spicy

Untuk: 10 Orang

Mencium aroma ayam bakar pedas ini sangat menggoda selera. Kalau tidak punya pembakaran, bisa juga loh dipanggang dengan oven.

Bagikan
  • 1 ekor ayam kampung
  • 1 sendok makan air jeruk limau
  • 1 sendok teh garam
  • Minyak untuk menumis
  • 1½ gelas air

Ulek Halus

  • 15 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 cabai merah besar
  • 4 cabai merah keriting
  • 3 ruas jari kencur
  • 2 buah tomat
  • 1½ sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula merah sisir
  • 2 sendok teh terasi bakar

Mencium aroma ayam bakar pedas ini sangat menggoda selera. Kalau tidak punya pembakaran, bisa juga loh dipanggang.

Caranya

  1. Belah dua dada ayam tidak sampai putus. Balik dan tekan punggungnya hingga melebar. Lipat kedua sayapnya ke dalam. Lumuri dengan air jeruk limau dan garam. Sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukan ayam, aduk sampai tercampur rata. Tuangi air dan masak di atas api kecil sambil dibolak balik hingga air asat dan daging ayam empuk saat ditusuk (gunakan garpu). Angkat. Sisihkan bumbu.
  3. Bakar ayam di atas bara api sambil olesi dengan sisa bumbu hingga aromanya keluar. Sajikan.

Tips & Trik

  • For best tasting, use free-range chicken
  • Ideally it is roasted over a pitfire, but you can always use a grill pan and cook over the stove, or roast it in the oven. It’s that flexible because the flavor is already there in the spice paste.

 

Dapur Rasamasa

Resep ini sudah dicoba di Dapur Rasamasa

#AyamBakarTaliwang
127
Tweet

Komentar (0)

Loading