Martabak Manis Green Tea Topping 4 Rasa

Untuk: 8 Potong

Martabak manis green tea dengan empat rasa berbeda: cokelat hazelnut, selai kacang, keju, dan irisan badam

Bagikan
  • 20 gram gula pasir
  • ¼ sendok teh garam
  • 1 butir telur
  • 1 gelas (200 ml) susu cair
  • ¼ sendok teh soda kue

Ayakan

  • 125 gram tepung terigu serbaguna
  • ½ sendok teh baking powder
  • 1 sendok teh green tea bubuk

Olesan dan Taburan

  • 1 sendok makan gula pasir
  • Margarin
  • Nutella
  • Irisan kacang almond
  • Selai kacang
  • Keju parut
  • Susu kental manis

Caranya

  1. Masukkan gula pasir dan garam ke ayakan tepung terigu, baking powder dan green tea. Tambahkan telur lalu kocok dengan mixer kecepatan sedang hingga semua bahan tercampur. Pelankan kecepatan mixer, tambahkan susu cair sedikit demi sedikit hingga adonan menjadi halus dan tidak terdapat gumpalan. Matikan mixer. Tutup adonan agar terjaga kebersihannya. Diamkan kurang lebih 1 jam.
  2. Panaskan pan berdiameter 24 cm di atas kompor dengan api sedang.
  3. Sementara menunggu panas pan rata, masukkan soda kue ke dalam adonan, aduk rata.
  4. Tuangkan adonan ke dalam pan yang sudah panas. Masukkan ke dalam oven, tunggu hingga timbul rongga-rongga kecil pada adonan. Taburi sejumput gula pasir, lalu tutup pan hingga martabak matang sambil sesekali cek dasar adonan agar tidak gosong.
  5. Angkat martabak manis yang sudah matang. Olesi margarin ke seluruh permukaan martabak, lalu potong menjadi 8 bagian. Olesi Nutella di seperempat sisinya kemudian selai kacang lalu keju dan irisan kacang almond secara merata di tiga sisi lainnya. Terakhir, tuang susu kental manis di atasnya. Sajikan hangat.
Karina Putri

"Saat ini Karin tinggal di Cranfield, Inggris. Setiap dia kangen masakan Indonesia, Karin selalu berusaha masak sendiri semirip dan seenak mungkin." Resep ini sudah dicoba di dapur Karina Putri.

#MartabakManisGreenTeaTopping4Rasa
127
Tweet

Komentar (0)

Loading