Nasi Campur Jagung

  • Easy
  • Low Cost
  • Quick

Untuk: 5 Orang

Beras putih sulit didapat di wilayah Indonesia timur termasuk Maumere, Nusa Tenggara Timur, kalau ada ya mahal.

Bagikan
  • ¼ gelas kacang hijau
  • ¾ gelas jagung giling
  • ¾ gelas beras putih
  • 7½ gelas air

Beras putih sulit didapat di wilayah Indonesia timur termasuk Maumere, Nusa Tenggara Timur, kalau ada ya mahal. Untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat sehari-hari beras putih yang dimiliki bisa dicampur dengan jagung.

Caranya

  1. Masak kacang hijau dalam 3¾ gelas air dengan magic-com, hingga kacang hijau mengembang dan lembut.
  2. Masukkan jagung giling  bersama beras putih, tambahkan 3¾ gelas air ke dalam magic-com.
  3. Tunggu hingga tombol magic-com pindah ke tombol bertuliskan warmer. Tunggu sebentar. Sajikan.

 

Alfonsa Koban

Resep ini sudah dicoba di Dapur Alfonsa Koban

#NasiCampurJagung
127
Tweet

Komentar (0)

Loading