Pastel Tutup

Untuk: 12 Potong

Sajian ini sering dibuat ibu saya sebagai salah satu hidangan Natal keluarga kami. Saus sambal atau saus tomat jadi pelengkap yang memberi kesan Indonesia dari pastel ini.

Bagikan
  • 3 sendok margarin untuk menumis
  • Merica bubuk
  • Pala bubuk
  • Gula pasir
  • Garam
  • 1 kuning telur ayam, untuk olesan

Adonan Kentang

  • 5 kentang, kukus, dihaluskan
  • 3 kuning telur ayam
  • 3 sendok makan mentega, lelehkan

Isi

  • 7 butir bawang merah,diiris tipis
  • 3 wortel ukuran besar,diiris bulat @potong 4 lalu dibagi 4
  • 1 gelas kacang polong siap pakai
  • 1 gelas jamur kuping,diiris memanjang, rendam air hangat
  • 3 potong dada ayam, direbus, potong dadu
  • ¼ lembar soun kering, diseduh, tiriskan
  • 150 gram daging sapi, dipotong dadu
  • 3 sosis sapi, diiris
  • 200 gram daging sapi
  • 1 gelas kaldu ayam dari rebusan dada  ayam
  • 1 gelas susu cair

Sajian ini sering dibuat ibu saya sebagai salah satu hidangan Natal keluarga kami. Saus sambal atau saus tomat jadi pelengkap yang memberi kesan Indonesia dari pastel ini.

Caranya

  1. Adonan kentang: Masukkan kuning telur satu per satu ke dalam kentang halus yang masih hangat sambil aduk. Tambahkan mentega dan merica bubuk sesuai selera, aduk rata.
  2. Isi: Tumis bawang merah dengan mentega sampai harum. Masukkan merica,pala, gula pasir, dan garam sesuai selera.
  3. Masukkan wortel, kacang polong, jamur, ayam, dan soun. Tuang kaldu ayam dan susu, didihkan sambil aduk. Masukkan sosis dan daging sapi, masak sebentar.
  4. Masukkan bahan isi ke dalam pinggan tahan panas yang sudah diolesi margarin. Tutup rata permukaan atasnya dengan adonan kentang. Olesi rata dengan kuning telur.
  5. Panggang dalam oven panas bersuhu180 derajat celcius selama 35 menit hingga permukaan adonan kentang terlihat kuning kecoklatan. Keluarkan dari oven. Sajikan hangat, dinikmati bersama saus sambal atau saus tomat botolan.

 

Dhianita Soendoro

Resep ini sudah dicoba di Dapur Dhianita Soendoro

#PastelTutup
127
Tweet

Komentar (0)

Loading