1 sendok teh tepung beras, larutkan dalam 3 sendok makan air
Tahu goreng dengan sambal petis sedap alami khas kota Semarang
Caranya
Rendam tahu dalam campuran air, garam, dan bawang putih. Diamkan beberapa saat.
Panaskan minyak goreng secukupnya dalam wajan. Goreng tahu hingga kulitnya berwarna kuning keemasan. Angkat, tiriskan.
Sambal Petis: Panaskan sedikit minyak dalam wajan. Tumis bawang putih dan lengkuas hingga harum, tambahkan petis udang, aduk rata.
Tambahkan air, gula merah, dan garam. Masak hingga mendidih. Beri larutan tepung beras, aduk hingga mengental, matikan api. Biarkan dingin.
Belah bagian tengah tahu tanpa terputus. Letakkan di atas piring ceper dengan belahannya menghadap ke atas, dan tuang sambal petis di tengahnya. Sajikan tahu petis bersama cabai rawit.
Dapur Rasamasa
Resep ini sudah dicoba di Dapur Rasamasa
Resep Terkait
Resep dari Dapur Rasamasa
Untuk: 15 Potong
Tahu dengan rasa rempah dan kecap yang meresap sampai dalam…